Suaratebo.net,
Tebo – Menyikapi memasuki musim kemarau rentan dengan kebaran lahan, terkait
hal tersebut Pihak Polres Tebo melakukan pembinaan penyuluhan (Binluh) kepada Manajemen
PT. TPIL Desa Pelayang Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, giat Kasatgas Opsres
II Ops Bina Karuna Siginjai tahun 2021 Polres Tebo yang dilaksanakan pada Senin
(14/6/2021) sekira pukul 09.00 wib yang berlokasi di Desa Pelayang.
Menyikapi
musim kemarau, Tim Kasatgas Opsres II Ops Bina Karuna Siginjai melakukan monitoring
dan pembinaan serta penyuluhan kepada perusahaan, kali ini Tim melakukan Binluh
kepada PT. TPIL, kehadiran tim disambut hangat oleh menajemen perusahaan,
karena sosialisasi dan penyuluhan sangat membantu perusahaan dalam mengantisipasi
pencegahan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
Selain
melakukan Binluh Tim Polres Tebo juga melakukan pendataan terhadap sarana dan
prasarana yang dimiliki perusahaan dalam menanggulangi kebakaran, melihat
kelengkapan perusahaan tim menghimbau jika saja terjadi kebaran lahan maka,
upaya dini yang dilakukan adalah mengerahkan semua sarana dan prasaran yang ada
di perusahaan serta sesegera mungkin menginformasikan kebakaran lahan kepada
petugas yang berwenang untuk menindaklanjutinya, baik itu petugas pemadam
kebakaran, maupun pihak kemananan dari kepolisian.
Selain
itu tim dalam memberikan pembinaan dan penyuluhan juga menginformasikan pidana
terkait pembakaran lahan dan hutan, dapat di pidana pasal
187 UU RI No 32 tahun 2009 tentang perlindungan dan pengelolaan
lingkungan hidup dapat dipidana hukuman penjara selama 15 tahun denda 15 Miliyar.
Pembinaan
ini dibenarkan oleh Kapolres Tebo AKBP Gunawan Tri Laksono, S.I.K melalui AKP
Sutikno selaku Kasat Binmas Polres Tebo “Kita mendatangi perusahaan –
perusahaan guna memberikan penyuluhan dan pembinaan pencegahan dini kebakaran
lahan dan hutan, selain itu kita juga mengecek langsung kondisi saran dan
prasarana peralatan pemadam yang dimiliki perisahaan” tegasnya
Atas sosialisasi
pembinaan dan penyuluhan yang dilakukan Tim giat Kasatgas Opsres II Ops Bina
Karuna Siginjai Polres Tebo, Helon L selaku Manager ucapkan terima kasih kepada
Polres Tebo yang telah memberikan penyuluhan dan pembinaan terkait pencegahan
dini kebakaran lahan dan hutan.
“Kami
sangat berterima kasih atas kehadiran Bapak-Bapak yang telah meluangkan
waktunya untuk membina kami serta memberikan penyuluhan dalam mengantisipasi dan
mencegah kebakaran lahan dan hutan” ungkapnya
Tim
berharap dengan diadakannya penyuluhan dan pembinaan yang dilakukan kepada perusahaan,
tentunya pihak perusahaan bisa memamahami dan bisa mengaplikasikannya jika saja
terjadi kebakaran lahan dan hutan diareah perusahaan tersebut, hingga dampak
kebaran tidak meluas.
Dalam
memberikan penyuluhan dan pembinaan Pihak Polres Tebo menurunkan beberapa
personil, yang langsung di komandoi oleh AKP Sutikno selaku Kasat Binmas Polres
Tebo dan empat orang anggotanya yakni Bripka Mh. Suagian, Bripka Gundra, Bripka
Afrianto, SH, dan Bripda Fajrul, kegiatanpun berjalan lancar tanpa kendala
serta melaporkan kegiatan tersebut langsung kepada Polres Tebo. (HS-ST)