Tebo - Dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan kebersihan lingkungan sekolah, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute memulai pembangunan tower air untuk fasilitas Mandi, Cuci, Kakus (MCK) di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah, Desa Teluk Kuali, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, Jumat (21/02/2025).
Tower air yang dibangun ini akan menjadi sumber pasokan air bersih untuk MCK yang sedang direhabilitasi oleh Satgas TMMD. Dengan adanya tower air, diharapkan kebutuhan air bersih di Madrasah dapat terpenuhi secara lebih efektif.
Komandan Satgas TMMD Ke-123, Letkol Inf. Arief Widyanto, S.E., M.Han, menjelaskan bahwa pembangunan tower air merupakan langkah penting dalam mendukung program rehab Madrasah.
"Ketersediaan air bersih adalah hal yang sangat penting, terutama di lingkungan sekolah," tutupnya