Kapolres Tebo minta Tetap Jaga Kamtibmas Usai Pergelaran Pilkades Hingga Tahap Pelantikan

Kapolres Tebo minta Tetap Jaga Kamtibmas Usai Pergelaran Pilkades Hingga Tahap Pelantikan

Suaratebo.net, Tebo - Pergelaran Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, telah usai dilaksanakan, pada (19/11/2022), sebanyak 130 Calon Kepala Desa (Cakades) dari 39 Desa di 12 Kecamatan, dengan jumlah 67.808 DPT dan 177 TPS.

Pelaksanaan Pilkades serentak sesuai sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Tebo Nomor: 504 Tahun 2022 tanggal 01 Agustus 2022, tentang tahapan dan jadwal pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa serentak Kabupaten Tebo tahun 2022.

Dalam pergelaran Pilkades di Kab. Tebo berjalan dengan aman, lancar dan sukses, hal ini berkat koordinasi dan kekompakan Polres Tebo, TNI dan Pemda dalam melakukan antisipasi dan pencegahan secara dini sebelum, saat dan pasca Pilkades.

Dimana Polres Tebo menerjunkan 299 personil, Brimob Polda Jambi 60 personil, TNI 40 personil dan Sat Pol PP 65 personil yang diturunkan ke setiap TPS.

Usai memantau pelaksanaan pilkades, Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega, M.PSi, PSi mengatakan sangat berterima kasih atas kerja samanya sehingga Pilkades serentak ini berjalan aman dan kondusif.

"Alhamdulillah, Pilkades dapat berjalan lancar dan aman. Dimana kita sudah melakukan pengamanan dan pemantau mulai dari tahapan hingga pencoblosan," tutur Kapolres.

Fitri juga berharap, kondisi ini dapat kita jaga bersama sampai proses hingga selesai sampai pelantikan terhadap kepada desa yang terpilih. Dan dirinya juga mengharapkan agar kamtibmas tetap terjaga.

Serta berharap agar para Cakades yang tidak terpilih agar tetap berlapang dada dan menjaga simpatisannya untuk menjaga kamtibmas tetap aman.

"Ya, saya berharap kamtibmas yang aman ini, tetap terjaga hingga proses pelantikan. Dimana diminta bagi Cakades terpilih maupun tidak terpilih dapat menjaga simpatisan masing-masing bersama-sama menjaga kamtibmas diwilayahnya"ungkap Kapolres. (Red-ST)


Pos Terkait