Libas PS. Tebo Dengan Skor 3-1, Persijam Juarai Klasement Piala Soeratin Group B

Bangzie
Libas PS. Tebo Dengan Skor 3-1,  Persijam Juarai Klasement Piala Soeratin Group B

Suaratebo.net. Tebo - Persijam berhasil mengunci sebagai juara group B piala soeratin U-15, usai melibas tuan rumah PS Tebo dengan skor 3-1, yang digelar di stadion Sri Maharaja Batu, Kabupaten Tebo, pada Kamis (27/01/2022) sore.

Dilaga pemungkas ini PS Tebo selaku tuan rumah terpaksa harus menelan kekalahan yang kedua kalinya usai kalah dengan Persijam dan Batanghari FC.

Diawal babak pertama, anak asuh Syafri Antoni sempat kewalahan menghadapi Tebo. Alhasil dimenit ke empat, PS. Tebo berhasil membobol gawang Persijam lewat sepakan kaki kiri Wawan bernomor punggung 10 dari luar kotak 16. 

Usai dibobol Tebo, kapten Persijam Arya bersama rekan-rekannya langsung bangkit dari katertinggalan itu. Hanya berselang satu menit, Ibnu bernomor punggung 11 berhasil menyamakan kedudukan setelah mendapatkan bola Rebound dalam kotak 16. Ibnu langsung menendang keras tepat ke arah gawang dan tercipta gol balasan menjadi 1-1.

Usai mencetak gol, Pemain Persijam kembali bermain lepas dan hampir disisa waktu babak pertama di kuasai Persijam. Tim PS. Tebo yang kesulitan mendapatkan bola berhasil dimanfaatkan Persijam.

Diakhir menit Babak pertama, Persijam kembali mencatatkan namanya dipapan Skor di menit ke 31 lewat tendangan Arif Rahmat Atila nomor punggung 3 dari luar kotak 16. Hingga babak pertama berakhir keadaan berubah menjadi 1-2 untuk Persijam.

Dimenit awal babak kedua, kedua kesebelasan kembali saling melakukan serangan. Pemain belakang PS Tebo terpaksa harus melakukan pelanggaran didalam kotak pinalti terhadap pemain Persijam. Alhasil, wasit memberikan hadiah pinalti.

Sang kapten Persijam bernama Arya nomor punggung 11 yang dipercaya sebagai algojo berhasil manfaatnya kesempatan itu. Arya berhasil mencetak gol ketiga Persijam tepat di samping kiri atas kiper PS Tebo. Dan skor bertambah menjadi 1-3 untuk kemenangan Persijam.

Terkait kemenangan ini, Kapten Persijam Arya saat dikonfirmasi mengaku belum puas atas kemenangan ini. Dirinya bersama rekan tim, akan bermain lebih maksimal lagi untuk pertandingan selanjutnya.

"tadi kami kewalahan dan sempat tertinggal lebih awal, berkat kekompakan tim kami berhasil mengalahkan tuan rumah Tebo," ujar sang Kapten.

Atas hasil ini, Persijam yang sudah dua kali bermain berhasil menempatkan posisinya sebagai juara di group B dengan 4 poin. Sementara, Batanghari FC berada di runner up group B. Kedua tim ini sama-sama mengantongi 4 poin. Namun, Batanghari FC kalah agregat 1 gol dengan Persijam. Sementara, PS. Tebo selaku tuan rumah berada diposisi paling babah group B piala Soeratin U-15. (ST, Red)
Pos Terkait