Wakajati Jambi Antar Langsung Paket Sembako ke Suku Anak Dalam Tebo

Suaratebo
Wakajati Jambi Antar Langsung Paket Sembako ke Suku Anak Dalam Tebo


Suaratebo.net, Tebo - Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) tahun 2020 ini, Kejaksaan Negeri (Kejati) Jambi menggelar bhakti sosial dengan sasaran Suku Anak Dalam (SAD) di Desa Muara Kilis Kecamatan Tenggah Ilir Kabupaten Tebo Jambi, Selasa (23/06).

Kegiatan bakti sosial yang dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Provinsi Jambi, Bambang Haryanto SH MH ini, berupa pengobatan massal, pembagian sembako, penyerahan bantuan pakaian, alat-alat pendidikan bagi anak anak SAD dan penanaman bibit pohon buah-buahan.

Wakajati Provinsi Jambi, Bambang Haryanto mengatakan, kedatangan dia bersama rombongan untuk melihat langsung kondisi Suku Anak Dalam binaan Kejati Jambi melalui Yayasan Orang Rimbo Kito (ORIK). 

“Selain untuk melihat langsung saudara-saudara kita SAD, kedatangan saya beserta rombongan hari ini untuk melaksanakan bhakti sosial. Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kita terhadap SAD agar dapat hidup setara dengan masyarakat yang lain,” ujar Bambang Haryanto.

Dijelaskan dia, Kejati Jambi telah menjalankan program khusus terhadap SAD yakni Jaksa Masuk Rimba. Program yang dimulai sejak tahun 2018 lalu ini, bertujuan agar SAD bisa hidup layak," Program Jaksa Masuk Rimba ini akan terus berlanjut dan berkesinambungan," kata dia sambil mengajak semua pihak sama-sama peduli terhadap SAD. 

Pantauan suaratebo.net, hadir pada kegiatan bhakti sosial ini Bupati Tebo, Sukandar bersama Forkompinda, para OPD, Ketua dan pengurus ORIK, Temenggung dan warga SAD kelompok Temenggung Apung, Temenggung Tupang Besak, dan Temenggung Bujang Itam.

Bupati Tebo, Sukandar mengaku jika pihaknya terus berupaya memenuhi kebutuhan dasar kepada SAD, mulai dari kesehatan, pendidikan hingga kesejahteraan. Untuk pendidikan kata dia, Pemkab Tebo telah membangun sekolah alam dan menempatkan guru luar biasa di sekolah tersebut, "Untuk kesehatan, kita rutin melakukan pengorbanan gratis kepada SAD. Begitu juga dengan kesejahteraan mereka, kita melakukan pendampingan cara bercocok tanam," kata Sukandar. 

Salah seorang pimpinan SAD, Temenggung Apung menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kejati Jambi yang telah peduli terhadap SAD, "Alhamdulillah, melalui program Jaksa Masuk Rimba, kita sangat terbantu," kata Temenggung Apung. (Red)



Pos Terkait