Ruang Bupati, Wabup dan Sekda Di Semprot

suaratebonews. blogspot. com
Ruang Bupati, Wabup dan Sekda  Di Semprot

Suaratebo.net, Tebo -  Isu pernyebaran virus Corona dan Covid-19 , benar-benar membuat masyarakat Tebo resah, ditambah lagi Sekretaris Daerah (Setda) Tebo Ir .Teguh Arhadi yang saat ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi, untuk dilakukan pemeriksaan. Pasalnya Sekda sakit baru kembali setelah kunjungan kerja ke Jakarta.

Antisipasi penyebaran tersebut, pemerintah daerah langsung mengambil tindakan untuk melakukan penyetoran ruang kerja pejabat teras Kabupaten Tebo. Penyemprotan dilakukan tim BPBD yang dipimpin langsung oleh Asisten 1 Setda Tebo Amsariddin. 

Dari pantauan dilapangan, penyemprotan yang dilakukan tim bermula di ruang kerja Sekda, dilanjutkan aula rapat Sekda dan dilanjutkan ruang kerja para asisten. Kemudian tim bergerak menuju lantai 2 gedung Setda. Tim tampak menuju keruang kerja Bupati Tebo dan menyemprot seluruh ruangan dan begitu juga Wabup. Sehingga tim menuju seluruh ruangan para  Kabag Setda Tebo.

Amsariddin mengakui, upaya penyemprotan oleh pemerintah daerah salah satu upaya untuk antisipasi penyebaran virus yang mematikan itu. 

" Ini juga ada hubungan dengan Sekda yang kini masih dilakukan penanganan di Jambi. Penyemprotan dilakukan menggunakan obat pemutih pakaian," ungkapnya. 

Terpisah , hari ini (19/3), tampak kegilisahaan pemerintah daerah, hampir setiap ruangan tidak ditemukan kepala atau pimpinan. Terlihat Wabup tampak melakukan rapat di ruang terbuka hijau, tepatnya di taman komplek kantor LH bersama jajaran kepala OPD. 

Terkait kesehatan Sekda Wabup mengakui, kondisi saat ini sudah mulai membaik, untuk kepastian apakah terkait virus corona, Wabup mengakui belum bisa memastikan. 

" Hanya kita dapat kabar, air ludah Sekda sudah di cek dan hasil masih menunggu hasil Labor dari Jakarta ," fungkasnya. (Red-ST)

Pos Terkait