PSU Pilpres di Desa Balai Rajo Sepi Peminat

Bangzie
PSU Pilpres di Desa Balai Rajo Sepi Peminat

SUARATEBO.NET - Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Presiden (Pilpres) yang di gelar di TPS 6 Desa Balai Rajo Kec. VII Koto Ilir pada Kamis (25/04/2019) pagi terlihat sepi peminat. Pasalnya, hingga pukul 13:00 wib warga yang baru menyalurkan hak suaranya sebanyak 121 orang dari 229 daftar pemilih tetap (DPT).

Sepinya minat partisipasi warga dalam PSU ini dilatar belakangi beragam alasan. Meskipun sebelumnya Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) telah melakukan sosialiasi dan mengimbau agar warga untuk menyalurkan hak pilihnya. Namun, PSU yang digelar pada kamis (25/04/2019) pagi banyak warga tidak hadir dan tidak menyalurkan hak pilihnya.

PSU yang digelar di Desa Balai Rajo, Kec. VII Koto Ilir dipantau langsung oleh Kapolres Tebo, AKBP Zainal Arrahman serta Banwaslu Prov. Jambi, KPU Prov. Jambi dan didampingi Banwaslu Tebo dan KPU Kabupaten Tebo.

Dalam PSU tersebut, pasangan Prabowo-Sandi dengan nomor 02 unggul dan mendapatkan suara terbanya yaitu 81 suara, sedangkan pasangan Jokowi-Makruf Amin Nomor mendapatkan 40 suara.

Anggota Banwaslu Prov. Jambi Afrizal, MH saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pelaksanaan PSU ini gelar atas temuan Panwascam dimana saat pencoblosan pada 17 April 2019 kemarin
sebanyak 3 orang pemilih dari luar Tebo yang mencoblos di TPS 6 Desa Balai Raji dan hanya menggunakan KTP tetapi tidak terdaftar dalam DPTB maupun tidak memiliki formulir A 5 atau surat pindah memilih.

"Jadi sesuai aturan dan UU berlaku harus dilakukan PSU tetapi hanya untuk pemilihan presiden dan wakil presiden saja," Katanya. (ST,END)

Pos Terkait