Suaratebo.net,
Sarolangun - Pemerintah Kabupaten
sarolangun melalui dinas Perkim menggelar Pembinaan Sosialisasi dan penilaiyan
kebersihan adipura untuk tahun 2018 Di Kabupaten sarolangun, Senin, (27/08).
Dalam acara tersebut di
lakukan di Ruangan Pola Kantor Dinas Perkim, yang di hadiri Langsung oleh
Kepala dinas Perkim Saipul, yang di dampingi Sekdin Perkim H. Hermansah,
sekertaris Dinas Lingkungan Hidup sarolangun Rahma Dewi, Sekertaris Camat
sarolangun bustra desmam, lurah dusun Ruliadi, lurah gunung kembang Dedi irawan
serta masyarakat dan Istansi Terkait.
Dari sambutan Sekertaris
Dinas Lingkungan Hidup Rahma Dewi mengatakan, bahwa beberapa bulan lagi
Mendekati adipura tahun 2018 Dan di adipura tersebut sarolangun Akan Optimis
untuk mendapatkan Predikat Adipura tersebut.
"Beberapa bulan lagi
kan Kita mau mendekati Adipura, ya saya minta kepada Kecamatan, dan Lurah atau
tokoh masyarakat untuk membantu pemerintah kabupaten sarolangun untuk
membersihkan Kota, supaya kita mendapatkan predikat Adipura lagi"
Katanya.
Padahal Kabupaten
sarolangun di tahun 2009 Sampai tahun 2013 Berturut mendapatkan Kota terkecil
yang bisa mendapatkan kota terbersih Se - Sumatra.
Tambah Rahma Dewi "Kan
sayang kalo kita tidak mendapatkan Predikat adipura, padahal kita Empat tahun
berturut- turut mendapatkan Predikat adipura dulunya" Imbuhnya.
Di sambung lagi oleh Kepala
dinas Perkim Saipul juga mengatakan Bahwa Camat dan Lurah harus kompak untuk
mengGong kan masyarakat supaya Bisa peduli sampah di kalangan atau di kelurahan
Yang ada di kabupatan sarolangun.
"Saya minta kepada
kecamatan dan kelurahan, untuk gencar lah untuk mengigati kepada tokoh
masyarakat untuk peduli sampah yang ada di setiap
kelurahan"Imbuhnya.
Tambah saipul lagi bahwa ia
akan mengadakan lomba kelurahan bersih, yang akan di adakan nantinya di bulan
September, dan untuk tanggal sendiri masih di rahasiakan dari pihak
perkim.
"Insa allah kita akan
adakan lomba kelurahan bersih di kecamatan sarolangun, karna kita mendekati
adipura, dan kita harus mendapatkan Predikat adipura di tahun 2018 ini
"Jelas Saipul. (Qq)