Antar Anak Divaksin, AKBP Gunawan Trilaksono Minta Pelajar Di Tebo Jangan Takut Divaksin

suaratebonews. blogspot. com
Antar Anak Divaksin, AKBP Gunawan Trilaksono Minta Pelajar Di Tebo Jangan Takut Divaksin

Suaratebo.net, Tebo - Ajakan Vaksinasi terhadap pelajar terus di gelorakan oleh orang nomor satu di Kepolisian Resor Tebo ini.

Pesan tersebut langsung disampaikan oleh Kapolres Tebo AKBP Gunawan Tri Laksono, S.I.K saat mengantarkan ke dua putranya untuk melaksanakan Vaksin di Puskesmas Tebo Tengah, Senin (6/9).

"Jangan takut untuk divaksin, kita jamin vaksin ini sudah diuji secara klinis, kerena vaksin yang disuntikan ini sudah aman dan halal yang sudah dikeluarkan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Serta dari Majelis Ulama Indonesia (MUI)," ujarnya.

Selain itu, Kapolres Tebo juga berpesan kepada seluruh pelajar khususnya, pelajar diKabupaten Tebo, walaupun sudah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Karena hal ini merupakan senjata utama untuk menangkal paparan Covid-19 adalah melakukan 5M, yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas keluar rumah.

"Demi menuju Pelajar Tebo yang sehat bebas Covid19 dan terciptanya herd immunty, mari semuanya segera melakukan Vaksin. Daftar kan ke puskesmas terdekat, atau bisa langsung ke gerai Vaksin Merdeka dari Polres Tebo yang ada di setiap Kecamatan,"pungkas Kapolres. (Red-ST)
Pos Terkait