Kejari Cium Adanya Penyimpangan Penyaluran BLT DD

suaratebonews. blogspot. com
Kejari Cium Adanya Penyimpangan  Penyaluran BLT DD
Suaratebo.net, Tebo - Dugaan adanya indikasi penyimpangan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di wilayah Kabupaten Tebo, tercium sudah oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Tebo. Pihak kejaksaan juga mengakui banyak mendapat informasi dari berbagai pihak. Namun, juga diakui belum mendalami atas laporan indikasi tersebut.

Seperti yang diungkapkan, Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri (Kejari) Tebo, Ari Chandra Pratama, SH 
Diruang kerjanya, Rabu (08/07/2020). Kepada Suaratebo.net dan beberapa rekan media lainnya. Dia menyebutkan, sudah mencium adanya indikasi penyimpangan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di wilayah Kabupaten Tebo.

" Kalau indikasinya sudah tercium, namun belum kita dalami. Nanti tunggu kabarnya," ungkap nya.

Meskipun ada indikasi, dia mengakui akan terjun kelapangan untuk melakukan pengecekan terlebih dahulu. Pasalnya, sejauh ini belum menerima laporan Resmi dari pihak siapapun. Kecuali berbentuk lisan. Menurut dia, untuk saat ini Kejari Tebo masih fokus terhadap pelaksanaan refocusing anggaran dana Covid-19.

" Untuk dana desa sementara ini memang kami belum ada turun ke lapangan, bahkan pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) pun tidak ada koordinasi dengan kami," kata Ari.

Agar program BLT DD berhasil, kuncinya dikatakan Ari, tak lepas dari peran masyarakat untuk melakukan pengawalan. Agar tepat sasaran, bila mana dikalangan terjadi dugaan indikasi penyelewengan, masyarakat juga diminta untuk melaporkan secara resmi ke pihaknya. (Red-ST)
Pos Terkait