Dukung TNI dan Polri, FPI Tebo Minta Warga Bersatu Kembali

Dukung TNI dan Polri, FPI Tebo Minta Warga Bersatu Kembali

SUARATEBO.NET - Pasca aksi damai yang dilakukan oleh ribuan massa di depan kantor Bawaslu dan KPU RI jakarta pusat pada tanggal 21 dan 22 Mei 2019 kemarin. Ketua Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Tebo, Mufli Mubarok, menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersatu kembali dalam menjaga persatuan dan kesatuan NKRI.

"Mari kita bersatu kembali, kita kuat karena bersatu dan jangan sampai bercerai berai. Oleh karena itu, kita rajut kembali persatuan karena kita adalah sebangsa dan setanah air," kata ketua FPI Kab. Tebo Mufli Mubarok.

Dirinya juga menyatakan bahwa aksi tersebut berjalan lancar, meskipun pada malam harinya sempat terjadi kerusuhan. Maka dari itu, dirinya meminta kepada semua pihak untuk menahan diri dalam menjaga persatuan bangsa. Jangan sampai bertindak arogan serta bertindak tidak sesuai aturan yang berlaku.

"saya sangat prihatin atas kerusuhan yang terjadi, maka dari itu kita semua bersatu lagi dan semua pihak menahan diri menjaga kesatuan dan persatuan bangsa. Insya Allah negara akan aman damai jika semua bisa menahan diri," pintanya.

Meski terjadi kerusuhan, dirinya mengucapkan terimakasih banyak kepada TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dengan baik dan mampu menetralisir massa yang sempat memanas.

" Kami ucapkan terimakasih kepada TNI dan Polri dslam menjaga keamanan dengan sebaiknya, dan meminta kepada massa untuk menahan diri bahwa 

Sementara itu, Sekjen FPI Kabupaten Tebo, Aulia Ul Arifin, jugs mengucapkan terimakasih banyak kepada TNI dan Polri atas sikap humanisnya dalam mengamankan aksi damai di depan kantor Bawaslu RI.

"Saya mendukung TNI dan Polri menindak tegas kepada para pelaku perusuh penyerangan dalam aksi damai tersebut. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan, NKRI harga mati," Singkatnya. (ST,END) 

Pos Terkait