Bermaksud Ingin Berenang, Reza Tenggelam Digalian Bekas Tambang Batu Bara

Bermaksud Ingin Berenang, Reza Tenggelam Digalian Bekas Tambang Batu Bara

Suaratebo.net, Tebo - Diduga tidak bisa berenang M. Reza Ramadani (25) warga Perum Barak PT.SKU Desa Muara Kilis Kecamatan Tengah Ilir, Kabupaten Tebo, tenggelam dibekas galian batu bara, di Desa Kemantan Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo, Sabtu (05/08/2023). 

Kejadian terjadi, dimana korban bersama keempat rakanya Feri, Junai, Robika dan Fitria datang ke danau toska (lubang bekas galian batu bara) di Desa Kemantan Kecamatan Tebo Ilir, untuk pergi jalan-jalan sore. 

Sekira pukul 17.00 wib setelah sampai di danau toska ke tiga temannya Feri, Junai dan Robika bermain mandi didanau, sementara satu teman lainya yakni Fitria tidak ikut mandi.

Lima menit berenang Junai mendengar Korban meminta tolong ”Nai tolong abang" sambil gelagap seprti orang tidak bisa berenang.

Lalu, Junai mencoba membantu. namun korban tidak terselamatkan dan teman yang lain mencoba mencari namun tidak menemukan korban. 

Mendapat laporan adanya warga tenggelam, Anggota Polsek Tebo Ilir mendatangi lokasi dan meminta keterangan para saksi dan berkoordinasi dengan BPBD Tebo. 

" Benar, mendapatkan laporan kami langsung mendatangi lokasi kejadian serta berkoordinasi dengan BPBD Tebo,"pungkas Kapolsek Tebo Ilir, IPTU Winarno.


Hingga saat ini, pihak kepolisian, TNI, BPBD, Basarnas serta dibantu warga masih belum menemukan korban. (Red-ST)

Pos Terkait