Polisi Gandeng Pihak PT SAL 2 Menggelar Vaksinasi Massal

Bangzie
Polisi Gandeng Pihak PT SAL 2 Menggelar Vaksinasi Massal

Suaratebo.net. Bungo - Sejumlah Personil Polres Bungo yang tergabung dalam Alumni Angkatan 1997/1998 DSD-SDS yang bekerjasama dengan pihak PT SAL 2 menggelar vaksinasi massal yang digelar di taman Purwosari, pada hari Sabtu (13/11/2021) sekira pukul 08.00 wib.

Kegiatan vaksinasi massal ini langsung dihadiri Kapolsek Pelepaat ilir Iptu Panji Lazuardi,SH,.MH, Camat Pelepat Ilir diwakili Kasi Trantib Kec.Pelepat Ilir Rahmat Archan,SP, Kanit Binmas Polsek Pelepat Ilir Ipda Ahmad Daldiri.

Selain itu, ikut dihadiri Ketua PAC Pemuda Pancasila Kec.Pelepat Ilir  Andreas Sebayang, Ketua Karang Taruna Kec.Pelepat IlirArya Kusuma beserta Anggota, Ketua Karang Taruna Dusun Purwosari, Alumni Angkatan 1997/1998 DSD-SDS  sejajaran Polres Bungo dan Personil Polsek Pelepat Ilir.

Antusias warga untuk mengikuti vaksin yang dilaksanakan tersebut banyak diminati masyarakat. Adapun jumlah warga yang di vaksin sebanyak 257 orang dari 260 peserta, 3 orang ditunda karena mempunyai riwayat penyakit yang tidak diharuskan untuk vaksin.

Kapolsek Pelepat Ilir Iptu Panji Lazuardi,SH,.MH mengatakan bahwa dirinya mengucapkan terimakasih banyak kepada personil angkatan 1997 / 1998 DSD-SDS dan pihak PT SAL 2. 

"Berkah kerjasama yang baik ini, kita sukses membantu masyarakat untuk mendapatkan vaksin," ujar Kapolsek. 

Kapolsek juga menyampaikan vaksin yang dilakukan kali ini menyasar kepada masyarakat yang belum mendapatkan vaksin.

"Antusias warga untuk mengikuti vaksin ini lumayan banyak, jumlah yang mendaftar 260 orang, jumlah ini diluar dugaan kita. Meski pun yang di vaksin tidak semuanya dan ini cukup membuat kami puas," kata Kapolsek. (ST,Zie)
Pos Terkait