Tidak Ingin Punya Anak Lagi Dan Ekonomi, Membuat Ibu Hamil Muda Gantung Diri

suaratebonews. blogspot. com
Tidak Ingin Punya Anak Lagi Dan Ekonomi, Membuat Ibu Hamil Muda Gantung Diri

Suaratebo.net, Bungo - Terkait aksi bunuh diri seorang ibu muda yang sedang hamil yaitu Lilis Suryani (29), warga Kapung Bukit baru, Dusun Dwi Karya Bakti, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo, ini lah motif korban melakukan bunuh diri.


Kapolsek Pelepat AKP Suhendri, SH dikonfirmasi sore Senin (17/02/2020), mengatakan bahwa korban nekat bunuh diri karna positiv hamil dan masalah ekonomi keluarga.

"Sehari  sebelum korban temukan tergantung Dipohon karet, korban cekcok dengan suaminya karena hamil lagi, korban tidak ingin punya anak lagi, karena dua anak yang sudah ada susah kehidupannya,"  kata kapolsek.

AKP Suhendri, SH juga menjelaskan, korban malam sebelum kejadian sempat ribut denga suaminya masalah kehamilan, suaminya setuju saja kalau istrinya hamil, namun sang istri tetap bersikukuh tidak ingin punya anak lagi.

"Sedangkan untuk kebutuhan penyelidikan agar korban dilakukan autopsi, tetapi keluarga korban menolak dengan membuat pernyataan tidak akan menuntut jika terdapat hal yang menjanggal dikemudian hari terkait kematian korban,"jelasnya.

Alhasil, Senin korban tanpa sepengetahuan suami pergi kekebun karet dekat tepi sungai tempat biasa korban mandi sudah diketemukan kondisi tergantung disebuah pohon karet dengan ketinggian 3 meter.(BS2-ST)
Pos Terkait